Sehari Dirawat, PDP Covid 19 Asal Sidrap Meninggal di RSAM.

PADDENNUANG.COM, Parepare — Seorang warga Kabupaten Sidrap (23) berstatus Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dinyatakan meninggal dunia di Rumah Sakit Andi Makkasau Parepare pada Kamis, (16/4/2020) pagi.

Meski masih berstatus PDP, namun pemulasaran hingga pemakaman dilakukan layaknya pasien positif Corona.

Wali Kota Parepare, H.M.Taufan Pawe, Ketua Gugus Tugas Pencegahan dan Penanganan Covid-19 mengimbau, warga tidak perlu panik atas meninggalnya pasien berstatus PDP itu. Hal itu kata Taufan, selain belum dipastikan pasien positif, perlakuan yang diberikan sesuai protap Corona.

“Saya mengimbau kepada warga, jangan panik dengan informasi yang beredar. Pasien yang meninggal merupakan warga Sidrap, yang baru masuk di RSUD Andi Makkasau, kemarin pagi. Walaupun masih berstatus PDP yang belum dipastikan apakah positif, namun kami lakukan pemulasaran dan pemakaman layaknya pasien positif Corona,” jelas Taufan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *