PADDENNUANG.COM, Makassar — Halal Bihalal Markas Cabang Laskar Merah Putih (Macab. LMP) Kota Parepare, yang sedianya akan digelar usai hari raya Idul Fitrih 1441 H/2020 M tahun ini, batal dilakukan mengingat kekhawatiran masih merebaknya Covid 19 ini.
Ini diungkapkan Sekretaris Macab. LMP kota Parepare, H. Bakhtiar Syarifuddin, saat ditemui di pelataran parkir selatan Masjid Raya kelurahan Ujung Sabbang, Kecamatan Ujung kota Parepare, Jumat, 29 Mei 2020. Siang tadi.
Menurut HBS, mencermati kondisi dan situasi pandemi covid-19 yang sampai saat ini belum juga memberikan tanda-tanda penyebaran berakhir, maka tentunya kami tak bisa banyak berbuat dan pastinya tak dapat melanjutkan lagi agenda-agenda organisasi kami yang sudah di programkan itu.
“Memang kita merencanakan Halal bihalal pasca lebaran idul fitri 1441 H tempo hari, berupa Silaturahim Akbar yang dikemas dalam Acara Halal Bihalal antar sesama jajaran pengurus, anggota, beserta keluarga dan simpatisan Macab LMP se kota Parepare di gedung Islamic Centre, namun itu dibatalkan karena masih dalam suasana pandemik Covid 19” ungkap H.Bachtiar Syarifuddin.