Titik Drainase Rawan Banjir, Dibersihkan Memasuki Musim Hujan

PADDENNUANG.COM, Parepare — Tim Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Parepare terus bergerak masif melakukan pembersihan dan pengerukan selokan di sejumlah titik di Parepare.

Sasarannya titik-titik drainase yang dinilai rawan terjadi luapan, penyumbatan, dan genangan air saat turun hujan.

Kepala Bidang Kebersihan DLH Parepare, Ardiansyah Arifuddin mengatakan, titik yang menjadi sasaran pengerukan dan pembersihan pada Sabtu, 7 November 2020, antara lain Jalan Petta Oddo Kelurahan Watang Soreang Kecamatan Soreang, Jalan Lahalede depan Pertamina Kelurahan Ujung Lare dan Watang Soreang Kecamatan Soreang, dan Jalan Calakara Kelurahan Labukkang Kecamatan Ujung.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *