Pemkot Konsultasi Publik Rancangan Awal RKPD 2022

PADDENNUANG.COM, Parepare — Pemerintah Kota (Pemkot) Parepare melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) menggelar Konsultasi Publik Rancangan Awal Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2022, di Ruang Pola Kantor Wali Kota Parepare, Senin, 15 Februari 2021.

Konsultasi publik dibuka Wakil Wali Kota Parepare H Pangerang Rahim mewakili Wali Kota Parepare, Dr HM Taufan Pawe. Hadir Sekda Kota Parepare H Iwan Asaad, para Asisten, Kepala SKPD, Kabag, Camat, dan Lurah lingkup Pemkot Parepare.

Pangerang Rahim yang membacakan sambutan Wali Kota mengemukakan, pelaksanaan konsultasi publik dan pembahasan rancangan RKPD betul-betul harus sesuai kesepakatan bersama dari berbagai pihak. Serta hasil rancangannya disesuaikan dengan visi dan misi Kota Parepare.

Pangerang menekankan, paradigma perencanaan pembangunan dan penganggaran di Parepare perlu terus ditingkatkan. Karena tuntutan masyarakat terhadap pengelolaan keuangan publik secara transparan dan memenuhi prinsip akuntabilitas publik. Sehingga nantinya hasil perencanaan juga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *