PADDENNUANG.COM.Wajo — Bupati Wajo, Amran Mahmud menerima kunjungan silaturahim Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Kalimantan Selatan (Kalsel), Inspektur Jenderal Polisi (Irjen Pol) Andi Rian Ryacudu Djajadi, S.IK, MH bersama rombongan di Rumah Jabatan Bupati, Pesanggrahan, Senin (31/7/2023).
Amran Mahmud didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Wajo, Sitti Maryam, Kapolres Wajo, AKBP Fatchur Rochman bersama jajaran serta sejumlah keluarga Irjen Pol Andi Rian yang ada di Kabupaten Wajo.
Tidak ada agenda resmi pada kunjungan Kapolda Kalsel ke Kabupaten Wajo ini. Begitupun pada penerimaan di Rujab Bupati, tampak hanya pembahasan santai.
Amran Mahmud menyampaikan selamat datang di Kabupaten Wajo kepada Irjen Pol Andi Rian yang memang masih keluarga dekatnya.