PADDENNUANG.COM. Parepare — SMPN 9 Kota Parepare, Sulawesi Selatan, memiliki program literasi Al-Qur’an yang bertujuan untuk membentuk generasi insan cinta Al-Qur’an. Hal itu diungkapkan Plt Kepala Sekolah SMPN 9 Parepare, Hasdir Subroto ke media Rabu (26/1/2024)
“Literasi Al Qur’an dilaksanakan setiap pagi hari sebelum proses belajar mengajar dimulai,” katanya.
Mengawali pagi dan sebelum belajar, para siswa membaca beberapa surah.
“Sebelum proses belajar, siswa di setiap kelasnya masing-masing membaca dulu beberapa surah,” ujarnya.