Pj Wali Kota Parepare Lepas Pasar Murah: Upaya Menjaga Stabilitas Harga Selama Ramadan

“Insya Allah Pemerintah bersama dengan masyarakat, instansi vertikal, statistik, khususnya Bulog yang sangat memberikan bantuan, Insya Allah akan kami salurkan. Kami ingin memastikan bahwa masyarakat kota parepare tidak ada kekurangan, semua tercukupi kebutuhannya, ” tandasnya.

Sementara salah seorang warga Kelurahan Sumpang Minangae, Nurlia mengaku senang dan terbantu atas pasar murah subsidi yang dilaksanakan oleh Pemerintah.

“Ini sangat membantu bagi kami warga yang kurang mampu, karena harga dari sembako murah ini terpangkas banyak dari harga sebenarnya. Semoga selalu ada yang seperti ini, supaya masyarakat kurang mampu seperti kami bisa menikmati jug sembaki berkualitas dn murah dari Pemerintah ini, ” akunya.

Ia juga mengaku, jika pembagian kupon oleh pihak Kelurahan, betul-betul berpihak kepada warga yang lebih membutuhkan. (fn/pdn#)