PAREPARE, PADDENNUANG — Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, membuka Turnamen Sepak Bola Usia Dini Wali Kota Cup Parepare 2025 untuk kategori U-11, U-13, dan U-15 di Lapangan Andi Makassau, Kamis (6/11/2025).
Turnamen ini diikuti sejumlah tim dari dalam dan luar Kota Parepare. Bahkan, beberapa peserta berasal dari provinsi tetangga seperti Sulawesi Barat dan Sulawesi Tenggara.
Dalam sambutannya, Tasming mengatakan turnamen ini bukan sekadar ajang mencari pemenang, tetapi wadah pembinaan untuk meningkatkan kualitas dan mental para pemain muda agar menjadi atlet sepak bola yang berprestasi.
“Cita-cita besar Indonesia adalah bisa berlaga di Piala Dunia. Tidak ada yang mustahil kalau kita punya niat dan tekad yang kuat. Mudah-mudahan dari turnamen ini lahir pemain muda yang kelak membawa nama harum Indonesia hingga ke kancah dunia,” ujar Tasming.
Ia juga berpesan kepada seluruh tim agar menjunjung tinggi sportivitas dan menjadikan setiap pertandingan sebagai proses belajar untuk memperkuat kemampuan dan karakter.







