Karya Napi, Rutan Pinrang Salurkan 200 Lembar Masker ke RSU Lasinrang

PADDENNUANG.COM, Pinrang — Wujud pelibatan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) menghadapi pandemik global Corona Virus Diseases (Covid-19) melalui Kegiatan Kerja (KeKer) keterampilan menjahit, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas II-B Pinrang memperoduksi masker kain yang dijahit Warga Binaan yang sedang menjalani pembinaan kemandirian.

Setidaknya ada enam orang Narapidana yang dilibatkan dalam produksi masker ini, hingga Senin (20/4) Keker Rutan Pinrang berhasil memperoduksi kurang lebih 2000 lembar masker kain dari target produksi 5000 lembar.

Melalui Kegiatan Kerja (KeKer) ini, ada 200 lembar masker kain disumbangkan kepada Rumah Sakit Umum (RSU) Lasinrang Kabupaten Pinrang.

Pemberian sumbangan masker kain diserahkan, Kepala Divisi Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Selatan. Taufiqurrakhman, di dampingi Kepala Rutan Kelas IIB Pinrang, Ali Imran, dan diterima Direktur Rumah Sakit Umum Lasinrang, dr. Inwan Ahsan di Ruang Karutan Pinrang, Senin (20/4).

Atas sumbangsih dari pihak.Rutan Pinrang ini, dr. Inwan Ahsan mengungkapkan terima kasih yang mendalam atas kerelaan Warga Binaan Rutan Pinrang untuk menjahitkan masker dan disumbangkan kepada RSU Lasinrang Kabupaten Pinrang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *