Di Cappa Ujung, Berkah Ramadan HSL Sasar Buruh Lepas dan IRT

PADDENNUANG.COM, Parepare — Sedikitnya 50 an orang yang bekerja sebagai buruh harian lepas dan ibu rumah tangga di RT 1 dan RT 2 RW 9 Kelurahan Ujung Sabbang Kecamatan Ujung mendapat berkah ramadan dari H.Syamsul Latanro (HSL)

Mereka mendapat berkah ramadan cuma cuma dari HSL sebagai bentuk berbagi kemanusiaan dari H.Syamsul Latanro (HSL)

Ketua RT I RW 9 Ujung Sabbang, Hj.Mastura mengatakan, Allhamdulillah warga saya sangat berterima kasih karena mendapat beras  berkah Ramadan dari HSL, kita sangat berterima kasih, semoga HSL mendapat kesehatan dan diberi rejeki yang melimpah, ucap Hj.Mastura.

Pembagian berkah ramadan hari ke 5 Ramadan 1443 H ini, HSL berbagi 50 sak beras kemasan 5 Kg. di wilayah Cappa Ujung, 50 Sak itu dibagi di 2 wilyah RT masing masing RT 1 dan RT 2 RW 9.
diinisiasi ketua RT masing masing, sejumlah warga yang terbilang kurang mampu.

Salah seorang diantaranya adalah Rahmawaty, Seorang ibu rumah tangga di Cappa Ujung ini mengaku, senang mendapat beras berkah Ramadan dari HSL, terlebih Ia belakangam ini terbilang sakit.

“Saya sangat bersyukur dapat
beras berkah ramadan dari H.Syamsul Latanro (HSL) semoga apa dilakukan pak HSL.mendapat berkah dan ramahmatNya, dan bisa berguna untuk kami sekeluarga” ungkap Rahmawaty.

Seperti hari hari sebelumnya, Divisi Logistik HSL telah menyiapakn sedikitnya 50 sak beras setiap harinya dan akan disebar di 22 wilayah Kelurahan di Parepare. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *