PADDENNUANG.COM, Maros — Sejumlah kader Partai Amanat Nasional (PAN) menguat jelang Pilkada 2020 di Kabupaten Maros, antaranya Hatta Rahman, Suhartina Bohari, Irfan AB dan Chaidir Syam dan lainnya.
Namun Ketua Umum DPP PAN, Zulkifli Hasan tetap menyerahkan sepenuhnya kepada mekanisme Partai untuk menentukan siapa bakal calon pasangan Bupati yang diusungnya.
Ini disinggung dalam kunjungan Zulhas (Sapaan Karib Zulkifli Hasan) pada kegiatan pembekalan anggota DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten / Kota terpilih se-Sulselbar dan Sulteng periode 2019-2024 yang dipusatkan di Maros.
Zulhas sempat menyinggu Chaidir Syam saat memberi potongan tumpeng kepada Ketua DPD PAN Maros, Hatta Rahman, selanjutnya memberikan potongan kue kepada Ketua BM PAN Sulsel, Chaidir Syam.
“Calon Bupati Maros ya ? Kalau Bupati sekarang pak Hatta setuju berarti sudah aman” candanya saat memotong Tumpeng tanda dimulainya perayaan.
Pernyataan Ketua MPR RI itu terkesan tidak ingin begitu jauh mencampuri usungan partai berlambang Matahari Terbit di Kabupaten Maros.
Apalagi mengingat, ada ipar Hatta Rahman yakni Suhartina Bohari juga akan mencalonkan diri sebagai Calon Bupati.
Suhartina Bohari saat ini sebagai Wakil Sekertaris Jenderal DPP PAN, Ia juga mantan anggota DPRD Maros dua periode dan caleg DPR RI pada Pileg lalu.
Belum adanya kepastian yang akan diusung PAN di Pilkada Maros 2020 juga diakui Ketua DPW. PAN Sulsel, Ashabul Kahfi.
Ia mengatakan di Maros banyak kader PAN. Pengusungan kandidat tetap melalui mekanisme.