“Salah satu program diperiode ini, yaitu Silatu HIPMI adalah silaturahim HIPMI, di sini pengurus mampu berkomunikasi dengan pengurus lain. Sehingga ada energi positif yang akan tersalurkan dengan baik,” ujarnya.
Ke depan kata Rijal HIPMI bisa menciptakan ruang tersendiri bagi teman-teman yang berHIPMI dengan berkolaborasi dengan baik. Baik antara pengurus di daerah lain, lintas provinsi, bahkan lintas nasional.
“Kedepannya HIPMI kita akan tularkan di kampus kampus di kota Parepare, sebagai wujud langkah cepat melahirkan pengusaha muda di kampus kampus kota Parepare,”ujarnya.
Ketua Umum DPD HIPMI Sulsel, Andi Rahmat Manggabarani, berharap adanya sinergitas bagi pengurus baru. Tentunya melakukan beragam inovasi dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi khususnya di Sulsel.
“Para pengurus dapat bersinergi dan mampu menjadi penggerak perekonomian khususnya di Sulsel. Kita gandeng UMKM agar ke depan pertumbuhan ekonomi nasional dapat tumbuh lebih baik.
Walikota Parepare Dr HM Taufan Pawe, SH.MH berharap sinergitas Pemkot Parepare dengan HIPMI bisa terus terjaga. “Semangat ini kita jaga bersama. Saya adalah bapak kalian dan kalian semua adalah anak-anak saya. Tidak akan mungkin saya mau melihat anak saya cedera. Saya harus berusaha menjaga demi kemajuan Kota Parepare,” kata Taufan Pawe.
Wali Kota Parepare dua periode mengungkapkan, kesuksesan Kota Parepare sebagai wajah terdepan Sulsel tak lepas dari peran anggota HIPMI. Untuk itu, HIPMI diharap sebagai wadah organisasi independen tetap menjaga profesionalisme.
“Salah satu indikator berubahnya peradaban dengan baik tak lepas dari peran HIPMI. Kalau Parepare sudah menjadi wajah terdepan di Sulsel, pasti instrumennya kita semua. Sehingga marilah kita jaga sinergitas ini,” ujar Ketua DPD Golkar Sulsel ini.
Taufan menuturkan, HIPMI itu adalah wadah independen dan non partisan. Karena memang anggaran dasarnya itu tidak boleh berpolitik praktis. “Pemerintah kota berusaha menghadirkan sumber-sumber ekonomi baru serta meningkatkan taraf kehidupan masyarakat, tentunya ke depannya kita menginginkan sinergitas dalam membangun kota Parepare” jelasnya. (*)