Godok 3 Ranperda, DPRD Bentuk Pansus

Enam Fraksi menanggapi jawaban Walikota terhadap tiga ranperda tersebut. Di antaranya dari Fraksi Nasdem yang dibacakan Asmawati Zainuddin.

“Ketiga ranperda tersebut erat kaitannya dengan keberlangsungan hidup masyarakat. Dalam suasana penuh kedamaian, kenyamanan dan ketersediaan pangan. Ranperda ini juga merupakan implementasi dan akumulasi pemikiran dari aspirasi masyarakat,” kata dia.

Sekretaris Fraksi Golkar Indriasari Husni berharap pembahasan tiga ranperda itu berjalan lancar. Fraksi Golkar, setuju untuk melanjutkan pembahasan tiga ranperda tersebut.

“Semoga dalam tahapan pembahasan ketiga ranperda di atas dapat diselesaikan tepat waktu. Kita harap ranperda ini ditetapkan menjadi produk hukum yang memperkuat program pembangunan kota Parepare,” harapnya.

Tiga ranperda itu akan dibahas melalui rapat pansus antar DPRD dan Pemkot Parepare. (Dpr/II)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *