PAREPARE, PADDENNUANG — Ketua Tim Penggerak PKK Kota Parepare, dr. Andi Arfiah Tasming membuka secara resmi kegiatan pelatihan peningkatan mutu kader PKK yang digelar di Kelurahan Lumpue, Kecamatan Bacukiki Barat, Kamis (18/7/2025).
Dalam sambutannya, dr. Andi Arfiah menyampaikan apresiasi atas kehadiran para kader yang antusias mengikuti kegiatan pelatihan tersebut
Dia menilai, keterlibatan aktif para kader menjadi modal utama dalam memperkuat peran PKK di tengah masyarakat.
“Kegiatan pelatihan seperti ini sangat penting untuk meningkatkan mutu, kapasitas, serta peran strategis para kader dalam menjalankan program-program PKK yang menyentuh langsung kebutuhan masyarakat,” ujar dr. Arfiah.











